INILAH.COM, Yerusalem - Timnas Spanyol U-21 membuka laga perdana Piala Eropa U-21 dengan kemenangan atas Rusia. Lo Rojita menang dengan skor tipis 1-0.
Bertanding di Teddy Stadium, Jumat (7/6/2013) dinihari WIB, Spanyol tampil dominan sepanjang laga. Namun, mereka kesulitan menjebol gawang Rusia.
Sepanjang babak pertama, David De Gea dan kawan-kawan tampil menekan dan banyak menguasai bola. Namun, tak ada gol tercipta di 45 menit pertama. Meski demikian, peluang terbaik justru diciptakan Rusia.
Tendangan jarak jauh Pavel Yakovlev hanya melebar tipis di gawang De Gea. Spanyol bukan tanpa peluang. Beberapa peluang yang didapat Rodrigo selalu gagal termasuk sundulannya memanfaatkan umpan matang Isco. Tak terkawal, Radrigo tak mampu menjebol gawang Rusia.
Setelah beberapa kali mencoba, usaha Spanyol membuahkan hasil di menit ke-82. Adalah sundulan Alvaro Morata memanfaatkan tendangan bebas Thiago Alcantara yang mampu memecah kebuntuan. Sundulan pemain Real Madrid itu sekaligus membawa timnya untuk sementara memuncaki Grup B dengan poin tiga.
Dua tim lainnya di Grup B, Jerman dan Belanda saat ini sedang bertanding.
07 Jun, 2013
-
Source: http://bola.inilah.com/read/detail/1997042/spanyol-buka-laga-perdana-dengan-kemenangan
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar