Kamis, 06 Juni 2013

Inilah 3 Nama Pengganti Timur Pradopo

INILAH.COM, Jakarta - Wakapolri, Komjen Nanan Sukarna mengungkapkan terdapat tiga nama calon Kapolri yang akan menggantikan Jenderal Timur Pradopo, yaitu Anang Iskandar yang masih menjabat sebagai Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN), Budi Gunawan selaku Kalemdikpol dan Sutarman yang saat ini menjabat Kabareskrim Mabes Polri.

"Belum ada kepastian siapa yang akan dipilih untuk menggantikan Kapolri yang akan pensiun pada Agustus 2013 ini, kita tunggu hasilnya saja," ujar Nanan, Kamis (6/6/2013).

Namun menurutnya, tidak menutup kemungkinan ada nama lain yang akan muncul yakni seorang yang berbintang dua naik menjadi bintang tiga dan kemudian naik menjadi Kapolri, biasanya ada pada menit terakhir.

Seperti halnya yang dialami oleh Kapolri Timur Pradopo yang naik dari bintang dua ke jabatan bintang tiga, dan kemudian menjadi Kapolri. Nanan berharap dalam pemilihan Kapolri baru ini tidak dipolitisasi dalam pemilihan nanti.

"Yang jelas, Kapolri yang terpilih adalah yang terbaik buat polisi dan untuk Indonesia," tambahnya. [ton]

07 Jun, 2013


-
Source: http://nasional.inilah.com/read/detail/1997024/inilah-3-nama-pengganti-timur-pradopo
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar