INILAH.COM, Jakarta - Idol grup JKT 48 kini punya program reality show bernama JKT 48 Mission yang ditayangkan oleh Trans 7. Program itu mengungkap aktivitas keseharian para member (anggota).
"Kita mengeksplor skill personilnya seperti menari dan bernyanyi serta bersosialisasi atau menguji keberanian. Intinya mengeksplor personilnya," ujar Mardhatillah selaku Program Director JKT 48 Missions di gedung Trans, Mampang, Jakarta Selatan, Rabu (5/6).
Selain sebagai hiburan untuk para penggemar JKT 48, program reality show tersebut juga punya misi untuk membantu sesama yang terkena korban bencana alam. Caranya, para member yang terpilih akan membuat konsep unik untuk mencari dana, semisal mengadakan car wash (cuci mobil).
"Setiap episode ada satu misi, jadi kita belum tahu mau ngapain, ini untuk melawan rasa takut dan melatih diri sendiri," kata Sania, salah seorang member JKT 48.
Sementara itu, menurut Kinal, salah seorang member yang lain menilai program televisi itu menjadi salah satu upaya untuk membagi cerita dan pengalaman kepada penggemarnya.
"Seneng banget, di program ini kita bisa mengenalkan aktifitas setiap personil ke penggemar," terang Kinal.
"Ini suatu hal yang baru bagi penikmat reality show, karena di acara ini kita mengeluarkan seluruh ekspresi serta bisa melihat kepribadian mulai dari biasa-biasa saja hingga yang lucu-lucuan," imbuhnya.[irv]
07 Jun, 2013
-
Source: http://artis.inilah.com/read/detail/1997029/jkt-48-mission-buat-program-reality-show-unik
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar